Kamu dimana ?
Sukhoi luruh di gunung salak, 12 jasad akhirnya ditemukan setelah dua hari pencarian. Presiden Rusia yang baru terpilih, menelpon Presiden RI- yang tidak bisa dipilih lagi di pemilu 2014-. 78 ahli bergegas dari Rusia menuju Jakarta, TV swasta habis-habisan mengupas tragedi ini.
Sebulan terakhir ini, saya berkenalan dengan hal-hal baru yaitu, angkot biru 112 jurusan Depok-Kampung Rambutan, Angkot merah S15a jurusan TMII-Ragunan dan angkot biru 129 jurusan Pasar Minggu-Akses UI-Mekarsari. Sudah seminggu ini, aku juga berkenalan dengan sebuah hotel melati samping Brimob Kelapa Dua, Depok dengan rincian, senin di room 42 artinya lantai empat kamar kedua, selasa sampai hari Jumat ini di room sebelas, lantai satu. ah, ternyata banyak hal baru, termasuk kenalan baru diantaranya Ibu Fifien Harjanti Kepala bagian KKB di Divisi Kredit Konsumer dan Ibu Dini Marketing Srikandi Finance.
Dalam rentang satu bulan terakhir juga saya menemui teman lama yang karena sesuatu hal bisa bertemu lagi, ada S dan Mely yang ternyata sekarang tinggal di Depok dan gadis mungil berusia 17 bulan yang merupakan hasil dari pertemuan mereka berdua, diberi nama Kafaf. Kedua orang tua Kafaf adalah bagian dari teman-teman kuliah, oleh karena itu, mereka juga merupakan teman kuliah bagi istri saya. Kemudian ada Alifan, dia sekarang tinggal di Ciputat yang juga merupakan bagian dari teman-teman kuliah dan berarti teman kuliah istriku pula, walau tentu saja ada sekat antara kami yang diberi istilah angkatan. Saya, S dan Alifan satu angkatan sedangkan istri saya dan Mely adalah adik angkatan kami.
Dari Tangerang sana ada kabar gembira, adik ipar berhasil memperoleh hak untuk menambahkan titel Sarjana Hukum dibelakang namanya, yang berarti anak dari mertuaku. Oleh karena dia adalah anak dari mertuaku, maka aku berhak menyebut dirinya adik ipar. Melalui pembicaraan dengan kakaknya, yang adalah istriku, sang Sarjana Hukum sedang mencari buku psikotest sebagai salah satu upayanya mendapat pekerjaan di sebuah Bank Swasta, ah..lagi-lagi bank.
Dari Sumedang sana juga ada kabar gembira, salah satu temanku akan menikah dengan perempuan pilihannya dengan direstui oleh keluarga dari kedua belah pihak pada tanggal 12 Mei 2012. Disini pada tanggal 11 Mei 2012, aku belum bisa memastikan apakah aku bisa hadir di resepsi pernikahannya.
Dari Surabaya, lagi-lagi kabar gembira. Salahsatu teman kerjaku, yang bukan bagian dari teman kuliah, dianugerahi seorang putri yang terlahir dengan normal dalam keadaan sehat. Kemudian dalam rangka memenuhi permintaan dari teman-teman yang ada di grup BB, putri Surabaya itu terpampang photonya plus dengan senyum gembira bapaknya.
Dari Pusdik Ragunan, teman-teman seangkatan kembali ke kampungnya masing-masing.Menghilang sementara dari keriuhan Jakarta, kecuali teman-teman yang memang tempat tinggalnya di Jakarta.
Dari Depok aku menceritakan kabar-kabar diatas, setelah mendapatkan password untuk bisa mengakses WiFi yang disediakan hotel, melihat blog pribadi yang sedang dilanda kemarau tulisan, dan sembari menunggu istriku pulang menulisan tulisan ini.
Bagaimana dengan sebulan terakhirmu?
Komentar
Posting Komentar